Recent Articles
Home » Archives for 11/19/11
Duo Papua Bawa Garuda Muda ke Final
Sana Sini News - Dua pilar penting timnas Indonesia asal tanah Papua, Patrich Wanggai dan Titus Bonai, menjadi bintang, pada laga semi final malam ini, kontra Vietnam. Keduanya menyumbang masing-masing satu gol, untuk membuat Indonesia merebut tiket ke final cabang Sepakbola.
Sejak awal pertandingan, kedua tim bermain dengan tempo cepat untuk masing-masing memberi kejutan. Akan tetapi, pertahanan kedua tim juga bermain dengan kedisiplinan tinggi, sehingga sejumlah peluang, masih dapat digagalkan barisan belakang Indonesia dan Vietnam.
Sempat mendominasi serangan, Vietnam mulai tercecer dan kerepotan ketika di pertengahan kedua, tim Garuda Muda mampu mencuri inisiatif serangan, sehingga beberapa aggressor Indonesia beberapa kali meneror pertahanan Vietnam, meski akhirnya kurang beruntung atau diselamatkan kiper Vietnam, Tran Buu Ngoc.
Indonesia terhitung punya banyak peluang emas, melalui aksi Andik Vermansyah, Titus Bonao, Okto Maniani dan Patric Wanggai. Tapi lagi-lagi kiper Vietnam masih mampu mengamankan sarangnya dari bola.
Vietnam juga tak kering peluang. Satu-satu-satunya peluang emas yang didapat, lahir dari aksi Hoang Dinh Tung, yang lepas dari kawalan dan berakselerasi melewati Hasim Kipuw, di sisi kanan pertahanan Indonesia. Tapi kesigapan kiper Kurnia Meiga membuat Hoang gigit jari. Skor 0-0 bertahan sampai turun minum.
Sejak wasit memulai jalannya babak kedua, Indonesia tak mau kecolongan inisiatif. Agresivitas Okto Maniani cs sontak langsung merongrong pertahanan ‘negeri Nguyen’ tersebut. Gol pembuka, lahir dari kaki kiri Patrich Wanggai di menit ke-61. Patrich yang memanfaatkan tendangan bebas yang dimiliki Indonesia, melakukan tugasnya dengan baik.
Sepakan keras mendatarnya, melewati kaki-kaki dari pagar betis pemain-pemain Vietnam. Sempat berusaha diselamatkan kiper Tran Buu Ngoc, tapi derasnya bola tak sanggup dibendung dan menembus jaring gawang Vietnam. Skor berubah 1-0 untuk Garuda Muda.
Tim asuhan Rahmad Darmawan itu, seakan tak puas akan satu gol. Titus Bonai dan Egi Melgiansyah, masing-masing mendapat peluang yang kembali membuat kiper Vietnam berjibaku dengan sengit, masing-masing di menit ke-68 dan 76. Tapi keduanya masih gagal menyarangkan bola lagi ke gawang Vietnam.
Vietnam yang berusaha keluar dari tekanan, kembali harus tersedak gol kedua, melalui kaki kiri Titus Bonai, yang sempat mengenai pemain belakang Vietnam. Kiper Tran Buu Ngoc yang sempat bermain fantastis, harus memungut bola dari gawang untuk kedua kalinya, di menit ke-89. Papan skor pun kembali berubah 2-0 untuk Indonesia.
Sampai sang pengadil meniup peluit panjang tanda laga berakhir, skor tetap tak berubah 2-0. Kemenangan ini, membawa Indonesia kembali bertemu Malaysia di final, yang sebelumnya menekuk Myanmar, 1-0 di semi final pertama.
Susunan Pemain:
Indonesia: Kurnia Mega, Mahadiga Lasut, Egi Melgiansyah/Hendro Siswanto(80’), Octovianus Maniani, Gunawan Dwi Cahyo, Hasim Kipuw, Andik Vermansyah, Diego Michiels, Titus Bonai, Patrich Wanggai, Abdul Rahman.
Vietnam: Tran Buu Ngoc, Au Van Hoan/Duong Thanh Hao (86’), Ngo Hoang Thihn/Le Hoang Thien (70’), Hoang Dinh Tung/Nguyen Tuan Anh (83’), Nguyen Trong Hoang, Le Van Thang, Nguyen Van Quyet, Chu Ngoc Anh, Truong Hyunh Phu, Pham Than Luong, Lam Anh Quang.
Taktik RD Menangkan Indonesia
Sana Sini News - Akhirnya Garuda Muda terbang dengan mulus ke babak final cabang olahraga sepakbola SEA Games, dengan mengalahkan Vietnam cukup telak 2-0, di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (19/11/2011). Pelatih timnas U-23, Rahmad Darmawan, mengungkapkan kepuasannya dengan penampilan apik anak asuhnya pada malam ini.
"Saya sangat puas dengan permainan para pemain pada malam ini. Mereka baik dan bagus," jelas Rahmat usai pertandingan, Sabtu (19/11/2011).
Sejak babak pertama Indonesia memang terus melakukan tekanan dan tidak memberikan para pemain Vietnam untuk melakukan serangan. "Kita memang sengaja malam ini untuk bermain cepat dan melakukan tekanan. Karena kita melihat permainan mereka selama ini cukup membahayakan jika sudah berada di area penalti," ujarnya.
Ia pun mengakui bahwa menggunakan teknik seperti akan beresiko kepada energi para pemain. "Kita tahu dengan permainan seperti ini, sangat menguras energi dan stamina para pemain. Itu memang resikonya," pungkas mantan pelatih Sriwijaya FC ini.
"Saya sendiri memang sedikit khawatir dengan kondisi mereka. Dan mungkin ini permainan dengan tingkat dan ritme yang cukup tinggi," tambahnya.
Permainan yang ditampilkan oleh Garuda Muda malam ini memang sangat baik, dibandingkan dengan pertandingan melawan Malaysia, Kamis (17/11).
"Pada saat tanggal 17 melawan Malaysia memang yang kita mainkan bukan tim inti. Sengaja kita simpan para pemainnya untuk pertandingan malam ini," tandasnya.
Dengan kemenangan ini Indonesia aka n kembali menghadapi juara grup A Malaysia di babak final, Senin (21/11).
Peringatan Karanka Terkait Komentar Rasisme
Posted in
Bola
,
Bola Dunia
|
|
Sana Sini News
Sana Sini News - Banyaknya masalah yang terkait penghinaan bernada rasisme membuat Aitor Karanka angkat bicara. Asisten pelatih di klub Real Madrid ini memperingatkan agar para pemain sepak bola lebih berhati-hati dalam mengeluarkan komentar yang menyinggung rasisme.
Banyak kasus terkait rasisme di sepakbola, mulai dari perlakuan rasial yang diterima Samuel Eto’o ketika membela Barcelona, hingga yang paling baru adalah kasus rasisme yang menimpa John Terry dan Luis Suarez di Premier League.
Tak hanya itu, Presiden FIFA Sepp Blatter pun menjadi objek kritik terkait hal tersebut karena dianggap meremehkan kasus rasisme. Hal tersebut ternyata menjadi keprihatinan tersendiri bagi Karanka sehingga mengeluarkan saran bagi kalangan sepak bola.
“Orang-orang harus lebih berhati-hati mengenai komentar bernada rasisme. Kami adalah contoh bagi banyak anak-anak,” ujar Karanka seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
Kasus rasial memang tidak bisa dilepaskan dari dunia ini, dan sepak bola mendukung upaya untuk melawan rasialisme. Atas dasar itulah, presiden Sepp Blatter menuai kecaman karena menganggap perlakuan rasisme merupakan sesuatu yang biasa dan bisa diselesaikan hanya dengan berjabat tangan di pertandingan dengan tensi yang tinggi.
Joe Cole Ingin Tampil dengan Britania Raya
Posted in
Bola
,
Bola Dunia
|
|
Sana Sini News
Sana Sini News - Joe Cole yang pada musim ini dipinjamkan ke klub Lille oleh klubnya Liverpool, mengakui bahwa dirinya sangat ingin bermain bersama timnas Britania Raya pada Olimpiade 2012 mendatang.
Olimpiade 2012 sendiri akan berlangsung di London, dan timnas Britania Raya sudah dipastikan akan menurunkan pemain-pemain asal Inggris, Wales, Skotlandia, dan Irlandia Utara.
"Saya sangat ingin masuk ke timnas Britania Raya, dan akan sangat senang bila bisa membelanya di Olimpiade 2012," jelas Cole pada ITV Sports, Jumat (18/11/2011).
“Ini sudah pasti akan menjadi hal yang menyenangkan, karena Olimpiade akan digelar di London. Lebih tepatnya di London Timur, dimana tempat saya mengawali karir sepakbola,” tambah mantan pemain Chelsea ini.
Seperti diketahui, setiap timnas yang akan tampil di Olimpiade, hanya boleh mendaftarkan maksimal tiga pemain yang berusia di atas 23 tahun. Sejumlah pemain lainnya juga telah mengatakan tertarik untu bergabung dengan klub asuhan Stuart Pearce tersebut, seperto Gareth Bale, Aaron Ramsey, dan Jack Rodwell.
Melihat peluangnya cukup besar untuk bergabung dengan Timnas Britania Raya, pemain berusia 30 tahun ini sangat senang, karena ia bisa bermain di event olahraga yang disukainya.
"Saya senang dengan Olimpiade, saya suka olah raga, saya mungkin akan sulit mendapatkan tiket pertandingannya, jadi lebih baik saya langsung berpartisipasi di Olimpiade,"
Mancini: Kali Ini Tak Mungkin Tevez Bisa Kembali
Posted in
Bola
,
Bola Dunia
|
|
Sana Sini News
Sana Sini News - Roberto Mancini sebetulnya sudah tidak mau lagi memikirkan apalagi membicarakan soal Carlos Tevez. Namun, apa yang dilakukan oleh Tevez sekarang ini memaksanya angkat bicara soal eks kaptennya tersebut.
Tevez pulang ke kampung halamannya, Argentina di tengah jeda internasional akhir pekan lalu dan hingga kini menolak untuk kembali lagi ke Kota Manchester.
Mau tak mau kaburnya kapten City musim lalu tersebut membuat persiapan City menghadapi duel papan atas melawan Newcastle United, Sabtu (19/11) esok sedikit terganggu.
“Kami tak bisa terus-menerus bicara soal Tevez. Kami punya pertandingan yang penting,” kata Mancini dikutip dari Sky Sports, Jumat (18/11/2011).
Terakhir kali Tevez bermain bagi City adalah ketika melawan Birmingham City di ajang Piala Liga di Etihad Stadium pada 24 September 2011 lalu. Mancini meyakinkan bahwa laga itu adalah laga terakhir Tevez di City.
“Saya tak tahu kapan saya akan melihat Tevez lagi. Saya hanya tahu dia sedang berada di Argentina, soal lainnya saya tak tahu. Tak ada kemungkinan dia bisa kembali lagi,” kata Mancini.
Bagaimanapun, manajer asal Italia tersebut mengakui bahwa sebetulnya bila striker berusia 27 tahun itu mau meminta maaf atas tindakannya di Munich lalu maka persoalan ini akan ditutup. Sayangnya, Tevez yang sudah dihukum denda empat pekan menolak meminta maaf kepada klub dan Mancini.
“Siapapun harus bertindak adil, terutama jika Anda adalah kapten Manchester City, klub prestisius. Semua orang bisa melakukan kesalahan dan tak ada kesalahan yang tak bisa diperbaiki. Ini sebetulnya cukup hanya dengan meminta maaf. Tapi, dia tak mau,” kata Mancini.
Robben: Ini Cedera Terburuk Dalam Karier Saya
Sana Sini News - Arjen Robben mulai frustasi dengan cedera yang terus menimpa dirinya, Winger Bayern Munich ini mengakui bahwa cedera yang sedang dialaminya adalah cedera yang terburuk sepanjang kariernya bersepakbola.
“Ini merupakan cedera yang terburuk dalam karier sepakbola saya,” kata Robben, seperti dikutip AFP, Sabtu (19/11/2011).
“Mungkin anda tidak akan bisa membayangkan bagaimana sakitnya, dan sulitnya saya harus menjalani proses penyembuhan ini. Saya tidak pernah mengalami hal seperti ini, dan saya telah menderita beberapa cedera sepanjang waktu ini, ” tambahnya.
Mantan pemain Chelsea ini memang telah mengikuti kembali latihan, namun sayang dirinya harus kembali cedera usai latihan. Robben sendiri semangat untuk kembali bermain, tetapi ia tidak ingin mengambil resiko dengan kembali bermain untuk saat ini.
"Tentu saja saya ingin bermain, saya benar-benar ingin bermain. Tetapi saya tidak akan mengambil resiko apapun dengan mencoba kembali terlalu cepat," tandas Robben.
Robben memang dikenal sebagai pemain yang selalu menderita cedera, tidak hanya di Munich, saat ia bermain untuk Chelsea dan Real Madrid pun sering dibekap cedera. Oleh karena itu, ia dijuluki si manusia kaca.
Di musim ini, Robben baru satu kali bermain selama 90 menit. Ia pun baru bermain bagi Bayern untuk empat pertandingan. Robben mengalami cedera ketika Munich melawan Hoffenheim. Hingga tidak dapat melanjutkan pertandingan di menit ke-46, dan harus digantikan oleh Franck Ribery.
Cedera memang kerap menjadi ganjalan bagi Robben untuk terus tampil impresif. Hal itu pula yang membuat Munich mengancam, tidak akan memperpanjang kontrak pemain asal Belanda tersebut, terutama bila tidak bisa kembali dalam kondisi prima seusai cedera.
Liga Prancis Lebih Baik Dari yang Orang Inggris Kira
Sana Sini News - Gelandang pinjaman Lille dari Liverpool, Joe Cole telah mengumumkan bahwa dirinya mengaku bahagia dan kerasan bermain di klub barunya tersebut. Cole juga menyatakan bahwa Liga Prancis lebih baik dari yang selama ini orang Inggris pikirkan.
“Kompetisi sangat berat, sangat kuat, sangat mengandalkan fisik sekaligus sangat bagus secara teknik,” kata Joe Cole dikutip dari Inside Football, Kamis (17/11/2011).
Cole yang dipinjam Lille semusim penuh belum lama ini juga mengungkapkan ingin memermanenkan kontraknya di juara Liga Prancis musim lalu itu.
“Kami tak menganggap sepakbola Prancis bagus di Inggris tapi saya tahu sekarang itu sulit. Di banyak klub (Liga Prancis) selalu ada satu atau dua orang pemain muda yang hebat,” lanjutnya.
Bila ingin memermanenkan kontraknya di skuad arahan Rudi Garcia tersebut, Cole harus rela dipotong gajinya, sesuatu yang belum siap dia diskusikan.
“Saya tidak berpikir soal itu (pemotongan gaji). (Namun), jika keluarga saya senang dan saya pun senang, kita akan berbicara soal itu Mei mendatang. Lille juga pasti akan senang. Kita lihat saja,” kata gelandang flamboyan berusia 29 tahun tersebut.
Kejenuhan Ancam Persijap
Sana Sini News - Kejenuhan mulai mengancam skuad Persijap. Jadwal pertandingan yang sering berubah-ubah menjadi salah satu pemicunya. Di tahap persiapan awal, Persijap dijadwalkan menjalani kick off pada 15 Oktober lalu. Namun, PT Liga Prima Indonesia Sportindo melakukan revisi jadwal dengan menggelar pertandingan awal Persijap pada 26 November.
Akan tetapi, lagi-lagi para pemain Persijap harus memendam ambisi untuk memulai kompetisi. Menyusul keputusan Jakarta yang memundurkan jadwal menjadi 8 Desember mendatang. Sesuai jadwal yang telah diterima kubu Laskar Kalinyamat (julukan Persijap), Banaken Bossoken dkk bakal menghadapi PSMS Medan di laga perdana nanti.
Pelatih Persijap Agus Yuwono berharap tidak ada lagi pengunduran jadwal. Sebab, perubahan-perubahan yang dilakukan pengelola liga berimbas langsung pada program latihan. ”Situasi ini tentu saja klub yang menanggung risikonya. Kami berusaha mempersiapkan tim untuk mencapai peak performance pada jadwal yang telah ditentukan. Karena mengalami perubahan, maka kami juga harus meninjau kembali program yang telah disusun,” kata Agus Yuwono.
Menilik jadwal kontra PSMS, skuad Persijap harus menunggu tiga pekan lagi. Agus Yuwono dan para asisten dituntut lebih cermat memantau kondisi pasukannya. Sebab, situasi yang tidak menentu inilah yang memicu kejenuhan di kalangan pemain. Mereka terus berlatih, akan tetapi tidak juga mendapat kepastian kapan pertandingan berlangsung.
”Selain itu, kami mesti mengisi tiga pekan terakhir ini dengan sejumlah agenda uji coba. Ini salah satu cara untuk mengusir kejenuhan. Hanya, saat ini mencari mitra tanding yang sepadan mulai sulit dilakukan. Mengingat, sejumlah klub memilih menggelar persiapan khusus menuju pertandingan pada 26 November nanti,” imbuh dia.
Meski demikian, Agus Yuwono tidak ingin terlalu larut dalam kondisi seperti ini. Dia mencoba bersikap positif. Mundurnya jadwal ini membuat dia lebih longgar melakukan persiapan. Apalagi, sampai saat ini Persijap masih terus mencari komposisi ideal untuk mengisi daftar starter.
Di sisi lain, aspirasi Persijap yang mengajukan revisi jadwal terkait pelaksanaan Pilkada 2012 juga belum mendapat tanggapan. Dalam susunan jadwal yang telah diterma beberapa hari lalu, partai kandang melawan Mitra Kutai Kartanegara digelar bersamaan dengan pemungutan suara pilkada Jepara, yakni 29 Januari 2012.
Sekretaris Tim Persijap Arif Darmawan sudah mengajukan perubahan laga melawan Mitra Kukar diundur menjadi 2 Februari. Selain itu, laga menjamu Bontang FC yang dijadwalkan pada 1 Februari diusulkan mundur menjadi 5 Februari.
”Selain itu, laga-laga yang jadwalnya di kisaran 17 hari sebelum pilkada (H-17) atau masa kampanye, dan 10 hari setelah pemungutan suara (H+10) kemungkinan besar juga akan tersandung masalah izin karena itu masih masa tahapan pelaksanaan pilkada. Kami berharap pengelola liga bisa memberikan kebijakan kepada Persijap,” ucap Arif Darmawan.
Tatap Partai Perdana, PSM Siapkan 20 Pemain
Sana Sini News - Menatap laga perdana kompetisi Indonesian Premier League (IPL) 2011/2012, pelatih PSM Petar Segrt sudah menyiapkan ancang-ancang. Sebanyak 20 pemain disiapkan untuk melakoni partai perdana dijamu Persidafon Sorong (26/11) mendatang.
Ketika ditanya siapa saya pemain yang akan mengisi kuota 20 orang ke Papua, Petar belum bersedia membeberkannya. Namun dia mengatakan, laga uji coba dengan Persim Maros menjadi momentum untuk menilai siapa yang layak diboyong ke Papua.
“Sebenarnya laga uji coba ini untuk menilai siapa saja pemain yang layak bisa dibawa ke tur Papua nanti. Tapi saya tidak bias sebutkan nama-namanya. Nanti akan saya sampaikan saat tim hendak berangkat ke Papua,” jelasnya.
Dari 20 pemain itu, tiga diantaranya adalah penjaga gawang. Petar ingin membawa dua pelapis Deny Marcel lantaran tim akan melakoni dua partai tandang sekaligus di daerah ujung timur Indonesia tersebut. Setelah dijamu Persidafon Sorong, tiga selanjutnya PSM kembali menantang tuan rumah Persipura Jayapura (29/11).
“Saya harus membawa tiga penjaga gawang. Yang jelas Deny Marcel tetap jadi kiper utama. Untuk pelapisnya, AM Guntur sudah pasti. Tinggal menentukan antara Fachrul Nurdin atau Denis Saprianto,” tutur Petar.
Selain alasan dua laga tandang sekaligus, mantan pelatih Bali Devata ini juga punya alasan lain memboyong tiga kipernya yakni kondisi Deny Marcel yang belum stadil pasca neneknya meninggal dunia, beberapa waktu lalu.
“Setelah neneknya meninggal dunia, kondisi mental Deny Marcel belum stabil. Mungkin dia masih berduka. Tadi saat laga uji coba, saya sengaja tidak turunkan dia karena Deny mengaku belum siap,” tandas Petar.
Petar Puji Lapangan Karebosi Pasca Renovasi
Sana Sini News - Lapangan Karebosi Makassar tempat latihan PSM sudah dibenahi. Pelatih Petar Segrt pun memuji kondisi lapangan yang sudah rata dan rumput yang sudah tumbuh subur.
Petar sengaja datang khusus ke lapangan Karebosi guna memastikan apakah lokasi lokasi latihan bagi anak asuhnya itu sudah layak digunakan atau tidak. “Sangat bagus. saya senang. Lapangan sudah rata dan ditumbuhi rumput yang lebat,” ujar Petar, kemarin.
Kendati demikian, arsitek berkebangsaan Kroasi ini tak langsung ingin memakainya. Padahal manajemen sudah memutuskan latihan tim digelar di lapangan Karebosi mulai, Senin (21/11) pekan depan. Pasalnya, manajemen cukup terbebani jika tim tetap memakai stadion Andi Mattalatta untuk latihan karena biaya per satu kali pemakaian Rp500 ribu.
“Nanti setelah melakoni laga perdana away ke Papua melawan Persidafon dan Persipura baru bisa dipakai lapangan Karebosi. Untuk sementara, saya minta tetap dirawat dulu rumputnya agar tumbuh lebat. Nanti saat mau dipakai, baru dipotong rata,” pinta Petar.
Koordinator perlengkapan dan perbaikan lapangan Karebosi, Madjid C. Putra mengatakan, lapangan Karebosi sudah ditimbuni tanah pasir sebanyak delapan truk. Awalnya hanya ditimbuni empat truk. Namun petar masih menolak karena dianggap belum rata.
“Sudah ditambahi lagi timbunannya. Sekarang sudah bagus dan coach Petar mengaku puas. Sekarang, kami masih merawat rumputnya dan nanti akan dipotong ketika sudah mau digunakan,” ungkapnya, kemarin.
Sementara itu, Manager Operasional PSM Ismun Muhdar mengatakan, manajemen tak sanggup memenuhi keinginan Petar yang ingin tetap memakai lapangan stadion. Alasannya, anggaran dari konsorsium untuk biaya operasional tim belum cair dan sulit disetujui oleh Chief Executif Officer (CEO) PSM Rully Habibie.
Tak hanya itu, Ismun juga mengaku masih mempertimbangkan keinginan petar yang hendak menggunakan lapangan stadion untuk latihan malam hari, Senin pekan depan. “Kalau pengelola stadion tidak ada masalah karena hanya dihitung sewa. Tetapi biaya listrik itu harus dibicarakan lagi dengan pihak PLN Makassar. Biaya listrik untuk satu kali pemakaian latihan bisa mencapai Rp5-7 jutaan,” tandasnya.
Qifly Ancam Posisi Rahmat
Sana Sini News - Striker debutan PSM Makassar Qifly Tamara mulai memperlihatkan tajinya. Pemilik nomor punggung 29 ini mulai tampil agresif dan penuh semangat ketika diberi kepercayaan oleh pelatih Petar Segrt untuk diturunkan.
Hal itu pun memberi nilai tersendiri bagi Qifly dihadapan pelatih. Bahkan, jika Qifly mampu tampil lebih bagus dan menjaga performa bermainnya, praktis menjadi ancaman besar bagi striker utama M. Rahmat.
Antara Qifly dan Rahmat, salah satunya akan diturunkan menjadi tandem striker asal Montonegro Ilija Spasojevic pada tur Papua dijamu Persidafon Sorong (26/11) dan Persipura Jayapura (29/11).
“Sabtu ini, saya akan memutuskan siapa yang layak menjadi tandem Spaso. Entah tetap Rahmat atau Qifly. Salah satunya akan diturunkan sebagai starter,” ujar Petar usai laga uji coba dengan Persim Maros di stadion Andi Mattalatta, kemarim sore.
Arsitek berusia 45 tahun ini mengaku, antara Rahmat dan Qifly masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Namun pada laga uji coba kemarin, Petar melihat Qifly tampil lebih bagus dan mampu mencetak gol.
“Saya akan memutuskan siapa yang layak jadi striker inti. Pada pertangahan pertandingan tadi (laga uji coba kemarin), saya sengaja mengganti Rahmat dengan Qifly. Dan Qifly mampu bermain lebih bagus dan mencetak gol,” tuturnya.
Qifly merupakan pemain hasil seleksi saat pembetukan skuad PSM dikompetisi Indonesia Premier League (IPL) beberapa bulan lalu. Sebelumnya dia adalah bomber klub Dinamo FC yang selama ini hanya berlaga di turnamen antara kampung (tarkam) di Sulsel.
Sementara Rahmat merupakan striker hasil pabrikan PSM U-21. Pemilik nomor punggung 11 ini sudah tiga tahun masuk ke skuad senior. Pada kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI) setengah musim lalu, Rahmat kerap dipasang sebagai striker dan mampu mencetak banyak gol. Dia berada diurutan kedua top skor di tim.
Antic: Madrid Berevolusi Semakin Baik
Sana Sini News - Mantan pelatih Barcelona dan Real Madrid, Radomir Antic menilai telah terjadi evolusi dalam bentuk permainan Real Madrid. Menurut Antic, hal ini membuat permainan El Real lebih bagus dibandingkan musim lalu.
Radomir Antic adalah sosok yang tidak asing bagi para pecinta La Liga Primera. Dirinya pernah membela Real Zaragoza sebagai pemain, dan menjadi pelatih di dua klub yang menjadi rival abadi, Real Madrid dan Barcelona. Antic pun memiliki penilaian tersendiri bagi kiprah Madrid di musim ini.
“Real Madrid telah berevolusi. Tim arahan Jose Mourinho itu memberikan (perhatian) lebih penting ke bola dibandingkan musim sebelumnya dan itu membuat para pemain merasa nyaman," ujar Antic seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
"Madrid lebih baik dan telah berevolusi, tetapi tidak hanya dikarenakan mereka berada tiga poin diatas Barcelona,” tambahnya.
Radomir Antic menjadi pelatih Los Merengues di musim 1991/1992. Dirinya menjabat sebagai pelatih Barcelona di musim 2003. Walau melatih dua raksasa tersebut, kiprah Antic lebih tenar ketika menghadirkan double gelar di musim 1995/1996 dengan menyabet gelar La Liga dan Copa del Rey untuk Atletico Madrid.
Bersua Zaragoza, Guardiola Ragu Turunkan Messi
Sana Sini News - Sabtu ini Barcelona akan menghadapi Real Zaragoza di Camp Nou. Walau begitu, ternyata Pelatih El Barca yakni Pep Guardiola belum memutuskan apakah akan menurunkan Lionel Messi atau tidak di pertandingan kali ini.
Messi memang belum tentu diturunkan untuk membantu Blaugrana bertanding di kandang karena pada hari Rabu depan (23/11/2011) harus bersua AC Milan di ajang Liga Champions. Diluar itu, Guardiola juga mengaku butuh sosok Messi untuk membantu Barcelona meraih poin.
“Saya belum memutuskan apakah dia (Lionel Messi) akan bermain atau tidak. Saya akan memutuskannya berdasar apa yang saya rasakan,” ujar Guardiola seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
“Memang benar dirinya ingin ikut serta. Sepak bola adalah mengenai mengisi jarak. Besok akan kita lihat timnya,” imbuhnya.
Pelatih yang juga mantan gelandang Los Azulgrana tersebut mengakui bahwa Real Madrid merupakan tim yang kompetitif. Hal ini tak lepas dari pemain bintang yang dimiliki El Real, dimana hal ini bisa disaingi Barcelona dengan memproduksi sendiri pemain bertalenta dari akademi.
“Madrid adalah tim yang kompetitif dan akan selalu seperti itu. kami telah memperpendek sumber daya (pemain) dan kami harus bergantung pada pemain binaan akademi, tandasnya.
Madrid Bawa Ronaldo & Marcelo ke Mestalla
Sana Sini News - Asisten pelatih Real Madrid, Aitor Karanka menyatakan bahwa Real Madrid akan diperkuat Cristiano Ronaldo dan Marcelo dalam laga tandang melawan Valencia. Karanka juga menegaskan bahwa timnya tidak meremehkan Valencia dalam laga yang berlangsung Sabtu, (19/11/2011) nanti.
Cristiano Ronaldo nampaknya akan kembali menjadi senjata andalan El Real untuk melawan Valencia. Walau begitu, gelandang elegan asal Brasil, Ricardo Kaka ternyata tidak akan dibawa ke Mestalla.
“Cristiano berlatih kemarin dan sekarang sehari sebelum kemarin. Dia baik-baik saja. Marcelo masuk dalam list skuad, tetapi Kaka tidak. Nuri Sahin kemungkinan tampil, tergantung dari bagaimana jalannya pertandingan,” ujar Karanka seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
Mantan bek kiri Los Merengues tersebut memaparkan juga kondisi yang sedang dijalani bek veteran Ricardo Carvalho. Tak hanya itu, Karanka juga berpendapat Valencia patut diwaspadai walau pada musim lalu sempat dihajar dengan skor telak 6-2 oleh El Real.
“(Ricardo) Carvalho masih dalam tahap pemulihan dan merasa baik dari hari ke hari. Dia bekerja keras dengan keinginan penuh. Laga melawan Valencia di musim lalu tidak lah normal. Besok (Sabtu ini) akan sangat berbeda karena Mestalla adalah stadion dimana anda meraih kemenangan penting,” tandasnya.
Menilik skuad yang dibawa Los Merengues, nampaknya Jose Mourinho tidak ingin kesempatan meraih tiga poin terbuang percuma. Sejauh ini Real Madrid menempati pemuncak klasemen sementara La Liga dengan raihan 28 poin, sementara Los Che berada di posisi ketiga dengan raihan 24 poin.
Ronaldo: Saya akan Bermain Melawan Valencia
Sana Sini News - Cristiano Ronaldo ternyata mengaku siap untuk tampil bersama Real Madrid untuk menghadapi Valencia, Sabtu, (19/11/2011). Hal ini tentu menampik rumor yang menyebutkan bahwa Ronaldo tidak diturunkan karena mengalami cedera paha.
Rumor cedera tersebut menyeruak setelah mantan bintang Manchester United ini bermain membela negaranya. Dalam laga yang berakhir dengan kemenangan telak 6-2 untuk Portugal tersebut, Ronaldo menderita ketegangan pada otot paha kirinya.
Tak hanya itu, kabar absennya Ronaldo dalam laga tandang ke Valencia semakin menguat karena dirinya hanya duduk manis dalam sesi latihan El Real hari Rabu lalu. Namun pada akhirnya semua rumor tersebut mentah oleh pernyataan Ronaldo.
“Saya baik. Saya pikir saya akan bermain melawan Valencia,” ujar Ronaldo di sela-sela peluncuran sepatu Nike barunya, seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
Los Merengues datang ke Mestalla sebagai pemuncak klasemen sementara La Liga dengan 28 poin, sementara Valencia menempati posisi ketiga dengan 24 poin. Laga ini akan dimulai pada waktu 22.00 (waktu setempat,-red).
Nyaman di Milan, Robinho Tegaskan Bertahan
Sana Sini News - Meski baru berkostum AC Milan pada 2010 lalu, namun Robinho sudah merasa nyaman dengan dengan Rossoneri. Ia mengungkapkan keinginannya untuk bertahan di San Siro dalam beberapa tahun kedepan.
“Saya ingin bertahan cukup lama di sini, kurang lebih hingga sepuluh tahun kedepan,” ungkapnya, seperti dilansir Football-Italia, Sabtu (19/11/2011).
“Saya bahagia dijadikan salah satu pemain penting bagi Milan. Pelatih Massimiliano Allegri tahu bagaimana mengeluarkan kemampuan terbaik yang saya miliki dan kami bermain untuk mencetak banyak gol,” tambahnya.
Target Robinho bersama Rossoneri di musim ini adalah meraih Scuddeto dan trofi liga Champions. "Saya ingin memenangkan Liga Champions, saya bermimpi untuk mencetak gol di final, tapi untuk saat ini, kami harus fokus pada Fiorentina terlebih dahulu dan kemudian Barcelona,” ujarnya.
Sebelumnya pemain asal Brasil ini memang sering berpindah-pindah klub, klub yang paling lama dibela mungkin hanya Real Madrid, yaitu selama tiga tahun. Setelah itu ia bergabung selama satu musim di Manchester City, dan mulai dipinjamkan ke Santos dan Milan. Hingga akhirnya, Milan mempermanekan dirinya.
Ranieri: Waspadai Permainan Cagliari!
Sana Sini News - Pelatih Inter Milan, Claudio Ranieri menolak untuk menganggap enteng Cagliari. Menurut Ranieri, Cagliari adalah tim yang patut diwaspadai karena mampu bermain baik, dan memberikan ancaman di kandang lawan.
Malam ini, Sabtu (19/11/2011), Inter akan menjamu Cagliari di Giuseppe Meazza. Ranieri mewajibkan para pemainnya untuk fokus bila ingin meraih kemenangan dan mengumpulkan poin berharga untuk membangkitkan Nerazzurri dari keterpurukan tanpa mengecilkan Cagliari.
“Mereka adalah tim yang memiliki kecepatan dan ingin bermain baik. Itu tidak akan menjadi laga yang mudah, tetapi bila kita meletakan pikiran kita pada laga itu (fokus) maka kami bisa mengalahkan mereka,” tutur Ranieri seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
“Cagliari sangat berbahaya, dari sembilan gol yang sudah mereka lesakan, tujuh diantaranya dicetak pada laga tandang yang jauh dari rumah. Kami harus memainkan permainan kami dengan kepercayaan diri dan determinasi,” imbuhnya.
Menurut Ranieri, kemenangan merupakan satu-satunya cara untuk keluar dari keterpurukan yang kini dialami Inter. Kini Ranieri menancapkan pandangan baru bagi para pemainnya, untuk menatap setiap laga sebagai sebuah partai final.
“Inilah cara kami untuk keluar dari kekacauan ini. Kami ingin mengalahkan Cagliari, laga paling sulit adalah yang selanjutnya, dan yang selanjutnya adalah besok (hari Sabtu ini). Dan jangan lupa bahwa hingga kini setiap laga merupakan partai final bagi kami,” paparnya.
Klub miliki Massimo Moratti tersebut ditinggal salah satu punggawa gaeknya, yakni Lucio yang menderita cedera dan Ranieri yang membutuhkan pengalaman Lucio mengatakan,“Saya berharap bisa memilikinya kembali hari Selasa, mari berharap dia bisa mewujudkannya.”
Terry dan Suarez Dilaporkan Akan Kenakan Kaos Anti-Rasisme
Sana Sini News - John Terry dan Luis Suarez –dua pemain yang tengah didera badai rasisme—akan mengenakan t-shirt anti-rasisme saat Chelsea dan Liverpool bertemu di Stamford Bridge pada Minggu (20/11) esok.
Seperti dilaporkan The Sun hari ini, kedua pemain tersebut bersama semua pemain Chelsea dan Liverpool lainnya akan mengenakan kaos bertuliskan “One Game One Community”.
Kaos tersebut akan dikenakan para pemain hanya ketika mereka melakukan pemanasan. Sementara itu, manajer dari kedua tim, Andre Villas Boas dan Kenny Dalglish akan mengenakan pin anti-rasisme di pakaian yang mereka kenakan.
Penonton di Stamford Bridge juga akan diberitahu sebelum laga dimulai melalui pengumuman yang dikumandangkan oleh panitia pertandingan.
Semua kegiatan ini merupakan bagian dari kampanye dari program Kick It Out, yakni sebuah organisasi anti rasisme yang wilayah kampanyenya meliputi sepakbola, pendidikan, dan komunitas.
Laga Chelsea dan Liverpool merupakan satu-satunya laga Premier League pekan ini yang akan melakukan kampanye anti-rasisme seperti ini. Apakah pasnya penempatan waktu kampanye ini di tengah tersandungnya Suarez dan Terry oleh kasus rasisme hanya sebuah kebetulan semata?
The Sun tak menjelaskan soal tersebut. Namun, yang pasti laga Chelsea-Liverpool merupakan kegiatan final dari kampanye Kick It Out ‘week of action’.
Laga Premier League sebelumnya yang menjadi bagian kampanye ‘week of action’ adalah ketika laga QPR melawan Tottenham Hotspurs di White Hart Lane pada 30 Oktober lalu.
Wenger Tak Berminat Lagi Pada Gary Cahill
Sana Sini News - Performa apik Laurent Koscielny dan Per Mertesacker belakangan ini serta kembalinya Thomas Vermaelen dari cedera, akhirnya membuat Arsene Wenger membatalkan niatnya untuk merekrut Gary Cahill pada Januari mendatang.
Cahill sempat sangat dekat berlabuh ke Arsenal pada jendela transfer musim panas lalu. Namun, penawaran Wenger terhadap Cahill sebesar 3 juta pounds, yang kontraknya akan habis akhir musim ini, ditolak oleh Bolton Wanderers karena terlampau rendah.
“Kami sedang bersiap memboyongnya pada musim panas lalu, tapi pada saat itu Bolton terlalu serakah,” kata Wenger dikutip dari Tribalfootball, Sabtu (19/11/2011).
Cahill kembali dikaitkan dengan Arsenal pada jendela transfer Januari nanti. Bolton dikabarkan tak rela melepas pemain andalannya tersebut secara cuma-cuma. Namun, Wenger dengan cepat menegaskan bahwa dia sudah tak berminat lagi menawar Cahill.
“Saat ini skuad kami sudah mempunyai lima orang bek tengah—(Laurent) Koscielny, (Sebastian) Squillaci, (Per) Mertesacker, (Thomas) Vermaelen, dan (Johan) Djourou. Empat dari mereka merupakan bek tengah internasional,” kata Wenger.
Namun, Wenger tak menutup kemungkinan bila musim depan—seiring dengan habisnya kontrak Cahill—Arsenal berminat merekrutnya secara gratis. Wenger mengisyaratkan dirinya bersedia menampung bek yang punya tujuh caps bersama Timnas Inggris tersebut.
“Cahill punya kualitas yang cukup bagus untuk bermain di Liga Champions,” kata Wenger.
Swansea Kalahkan United? Mengapa Tidak!
Sana Sini News - Siapa pun yang menganggap bahwa Manchester United akan menang mudah saat melawat ke kandang klub promosi Swansea City hari ini harus berpikir dua kali. Klub yang berasal dari Wales itu siap membuat kejutan.
Manajer Swansea City, Brendan Rogers punya alasan tersendiri kenapa dia cukup yakin mampu mengulang sukses menahan Liverpool 0-0 di Anfield dua pekan lalu.
“Saat saya melihat pemain-pemain saya seperti Mark Gower, Garry Monk, dan Leon Britton, mereka adalah orang-orang yang menghabiskan waktu bertahun-tahun di divisi level rendah. Sungguh menyedihkan bahwa baru di usia 32, 33 tahun mereka mampu membuktikan bahwa mereka bisa bermain di level Premier League,” kata Rogers dikutip dari Daily Mail, Sabtu (19/11/2011).
Mark Bower dan Garry Monk bermain cemerlang ketika Swansea menahan The Reds di kandang mereka sendiri. Bower merupakan gelandang berumur 33 tahun yang menghabiskan 10 tahun kariernya di divisi bawah Liga Inggris dan Monk adalah bek tengah berumur 32 tahun yang tak lain adalah kapten Swansea serta telah membela klub itu sejak 2004 lalu.
Secara keseluruhan, delapan dari 11 pemain utama klub berlambang dan berjuluk Si Angsa (The Swan) tersebut belum pernah merasakan ajang Premier League dan hanya bermain di League One atau lebih rendah lagi.
“Butuh waktu yang sangat lama bagi mereka untuk sampai di sini (bermain di Premiership) dan mereka akan berusaha untuk mengambil kesempatan ini,” kata Rogers.
Fakta lain, pemain-pemain Swansea hingga kini masih mandi di tempat pemandian umum karena minimnya fasilitas di kandang mereka, Stadion Liberty.
Namun, kekurangan itu tak dijadikan halangan untuk berprestasi. Swansea kini menduduki peringkat 10 klasemen dan belum terkalahkan di kandang sendiri.
“Jika kami melihat laga terakhir kami (seri 0-0 di Liverpool) dan ketika awal-awal musim ketika kami bermain di Chelsea (kalah 1-4) jelas ada grafik peningkatan dan mereka bukan lagi pemain divisi rendah. Mereka membuktikan mereka pantas bermain di sini (Premier League),” kata Rogers.
Rogers berjanji anak-anak asuhannya akan tampil tanpa beban dan mengerahkan segenap kemampuan mereka untuk meraih poin ketika melawan United, tim yang Rogers sebut sebagai tim kelas dunia dan menyebut Sir Alex Ferguson sebagai sosok jenius.
“Manchester United adalah salah satu klub terbaik dunia. Sementara kami masih berusaha untuk menapakkan diri di divisi utama. Kami menghormati semua lawan kami, termasuk United, tapi kami tak ragu untuk mengambil poin. Kami punya sekumpulan pemain yang tak punya rasa takut,” kata manajer asal Irlandia Utara yang berusia 38 tahun tersebut.
Tidak Ada Lowongan untuk Hiddink
Sana Sini News - Dipecatnya Guus Hiddink dari kursi kepelatihan timnas Turki, langsung menimbulkan banyak spekulasi dirinya akan kembali Stamford Bridge. Namun, pelatih Chelsea, Andre Villas-Boas, langsung membantah kabar tersebut.
"Hiddink adalah seorang pelatih yang cukup bagus di dunia. Tapi maaf untuk saat ini sedang tidak ada lowongan yang terbuka untuknya di klub. Jadi ini bukanlah kesempatan yang harus diambil. Tapi saya yakin, ketika ada lowongan pelatih ia akan menjadi salah satu kandidat terkuat,” jelasnya seperti dilansir Mirror Football, Sabtu (19/11/2011).
Boas mengakui kehebatan Hiddink saat dirinya membesut The Blues dengan berbagai prestasi yang diraihnya saat itu. Tapi ia mengingatkan bahwa hal tersebut tidak akan selalu meraih kesuksesan bagi klub.
“Hiddink pernah memiliki momen yang cukup penting bersama The Blues, setelah membawa Chelsea meraih Piala FA. Ia juga telah berhasil menjaga rekor kemenangan Chelsea dengan hanya satu kali kekalahan dari 15 pertandingan,” ujarnya.
"Tapi ingat, ia hanya enam bulan berada di klub. Bukan berarti dirinya akan selalu meraih kesuksesan di dalam klub dengan ekspektasi yang sangat tinggi," tambah mantan pelatih Porto ini.
Namun, Villas-Boas tidak ingin menanggapi tentang rumor bahwa Chelsea akan merekrut Hiddink sebagai Direktur Olahraga Chelsea. Ia saat ini lebih berkonsentrasi untuk menghadapi pertandingan melawan Liverpool, Minggu besok.
Cech Usahakan Clean Sheet Lawan Liverpool
Sana Sini News - Kiper Chelsea, Peter Cech, menyatakan dirinya akan kembali menjaga gawang Chelsea dari kebobolan dengan kembali melakukan clean sheet ketika The Blues menjamu Liverpool di Stamford Bridge, akhir pekan ini.
Kiper timnas Republik Ceska ini memang belum pernah kebobolan dalam tiga laga terakhir membela Chelsea dan negaranya. Cech mengakui bahwa dengan melakukan clean sheet bisa menjadi kunci kemenangan. Maka dari itu, Cech akan terus melanjutkan tren positifnya tersebut.
“Melakukan clean sheet akan membuat semuanya lebih baik. Kemarin saya punya dua laga yang cukup baik bersama Ceko. Sejumlah penyelamatan penting dalam dua pertandingan tersebut sangat membantu kita menang dan lolos,’ jelasnya kepada Chelsea TV, Sabtu (19/11/2011).
"Saya bertekad akan kembali melakukan clean sheet pada hari Minggu besok saat melawan Liverpool, karena itu adalah pertandingan yang sangat sulit,” tambahnya.
Saat ini Chelsea sedang menempati posisi ke empat di klasemen sementara Premier League dengan raihan 22 poin, sedangkan The Reds masih diam di posisi ke enam dengan 19 poin. Oleh karena itu, pertandingan dipastikan akan berlangsung cukup ketat, karena dua tim sama-sama berburu poin pada laga tersebut.
Reina: Chelsea Bukan Hanya Torres Seorang!
Sana Sini News - Kiper Liverpool, Pepe Reina, pun mengaku bahwa Fernando Torres akan menjadi ancaman bagi timnya dalam laga melawan Chelsea yang berlangsung besok Minggu (20/11/2011). Namun Reina juga sadar bahwa masih banyak pemain Chelsea lainnya yang bisa menjadi ancaman bagi timnya.
Liverpool akan bertandang ke Stamford Bridge untuk bersua Chelsea dalam laga lanjutan Premier League. Menarik dalam laga tersebut, karena Liverpool kembali dihadapkan pada sosok yang sempat menjadi idola di Anfield, yakni Fernando Torres, yang sudah kembali menemukan ketajamannya.
“Dia (Fernando Torres) adalah seorang pemain bagus dan akan menjadi ancaman bagi kami (Liverpool), tetapi tidak hanya dia,” ujar Reina seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
“Saya pikir mereka memiliki banyak pemain yang bisa menimbulkan masalah dan ini akan menjadi laga yang sulit, tetapi kami harus melakukan yang terbaik dan sempoga isa meraup tiga poin penting,” imbuhnya.
Kiper berkepala plontos tersebut juga ikut berkomentar terkait paceklik gol yang sempat dihadapi oleh Torres. Penyerang berjuluk El Nino itu dianggap kurang subur karena hingga kini baru mencetak 3 gol dari 22 penampilan di Premier League.
“Saya pikir hal itu terkait dengan periode. Pencetak gol hidup seperti itu. Terkadang anda harus melalui masa yang buruk, tetapi Fernando mengerti bagaimana mencetak gol dan dia pemain yang sangat bagus. Saya pikir kini bersama (Juan) Mate di belakangnya dan tim dia di akhir pekan ini, Minggu ini akan berakhir dengan banyak gol,” tandasnya.
Ivanovic Bertekad Tampil Maksimal
Sana Sini News - Bek Chelsea, Branislav Ivanovic mengakui bahwa penyerang Liverpool yakni Luis Suarez adalah seorang pemain bagus. Meski begitu, Ivanovic tetap menengaskan tidak akan mewaspadai Suarez seorang, dan berjanji tampil maksimal untuk meraih kemenangan.
Sejauh ini Chelsea masih berada di peringkat empat klasemen sementara Premier League dengan meraup 22 poin. Alhasil, Ivanovic merasa kemenangan melawan Liverpool adalah hal mutlak untuk mewujudkan kebangkitan The Blues.
“Luis Suarez adalah pemain bagus, itu benar, tetapi itu (Liverpool) bukan hanya dia, mereka memiliki sejumlah opsi menyerang yang bagus dan kami akan butuh berada dalam kondisi terbaik untuk menghentikan mereka,” ungkap Ivanovic seperti dilansir dari Givemefootball, Sabtu (19/11/2011).
“Kami bermain di kandang, dan kami butuh hal tersebut sebagai keuntungan untuk memangkas jarak dengan pemuncak klasemen,” imbuhnya mencoba memanfaatkan laga kandang di Stamford Bridge.
Tim asal kota London ini berhasil mencuri kemenangan di laga terakhirnya ketika bertemu Blackburn Rovers dengan skor tipis 1-0. Kini menatap laga melawan The Reds, Ivanovic berhasrat kembali mengulang hasil positif demi memangkas jarak poin dengan pemuncak klasemen, yakni Manchester City yang sudah mengumpulkan 31 poin.
“Kemenangan atas Blackburn Rovers merupakan kemenangan yang sangat bagus dan kini kami harus merubah situasi terkini. Kami harus menutup jarak, dan kami akan melakukan apapun untuk memenangkan laga. Ini akan menjadi laga sulit tetapi kami akan menampilkan yang terbaik,” tandasnya.
Reina Hormati Keputusan Torres Gabung Chelsea
Sana Sini News - Kiper Liverpool. Pepe Reina mengaku menghormati keputusan Fernando Torres untuk meninggalkan Liverpool demi Chelsea. Reina merasa itu adalah keputusan Torres yang tidak bisa dipersalahkan.
Torres sejatinya adalah sosok pujaan bagi publik Anfield. Namun semua itu berubah di pertengahan musim lalu karena dirinya memutuskan hijrah ke Chelesea kala The Reds tengah terpuruk sehingga kerap dilabeli pengkhianat oleh para Liverpudlians.
“Itu adalah keputusan dirinya (untuk pergi) Kami harus menghormati hal itu. itu adalah jumlah uang yang sangat besar dan ketika itu klub masih berada dalam periode sulit,” ujar Reina seperti dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
“Memang masih belum ada kejelasan, tetapi bagi Fernando (Torres), dia berpikir bagi dirinya bahwa itu adalah kesempatan untuk berkembang sebagai pemain dan itulah yang dia lakukan. Satu-satunya hal yang bisa saya katakan adalah saya senang berada disini dan masih menjadi bagian dari klub sepak bola ini,” tandasnya.
Torres sempat kesulitan beradaptasi dengan pola permainan Chelsea sehingga menderita paceklik gol. Musim ini Torres kembali menemukan sentuhannya dan Reina akan menjadi sosok yang menghadang Torres untuk menciptakan gol ke gawang Liverpool kala Chelsea bersua Liverpool pada hari Minggu, (20/11/2011).
"Madrid Mampu Menangkan Liga Champions"
Sana Sini News - Sudah lama Real Madrid tidak mengecap juara Liga Champions Eropa. Meski begitu Cristiano Ronaldo yakin timnya itu mampu memenangkan gelar Liga Champions musim ini walau mendapat lawan-lawan berat.
Los Merengues sejatinya adalah raja di kancah Eropa. Maklum, sudah sembilan trofi Liga Champions Eropa tersimpan dalam loker Madrid. Walau begitu, trofi terakhir diraih oleh tim ibukota Spanyol itu pada satu dekade lalu, tepatnya di musim 2001/2002 sehingga Ronaldo ingin kembali mempersembahkan trofi Liga Champions musim ini.
“Di klub ini, selalu menjadi kesenangan besar untuk memenangkan Liga Champions. Real selalu menjadi favorit untuk memenangkan trofi, tetapi kami juga sadar bahwa sangat sulit untuk mendapatkannya. Tetapi, saya pikir memungkinkan bagi kami memenangkan itu,” ujar Ronaldo, dilansir dari Goal, Sabtu (19/11/2011).
“Mengenai musuh kami, mereka selalu sama: Chelsea, Barcelona, Manchester United, AC Milan, Inter Milan dan Bayern Munich,” imbuhnya.
Optimisme Ronaldo tersebut tentu memiliki dasar yang kuat. Menurut pemain Internasional Portugal itu, susunan pemain yang mumpuni disertai pola permainan yang semakin bagus menjadi fondasi bagi El Real untuk meraih gelar bergengsi di musim ini.
“Mungkin ini adalah tim terbaik Madrid sejak saya bergabung ke klub ini, tetapi kami harus memenangkan sesuatu untuk membuktikan itu. Saya berharap kita bisa terus seperti ini, jadi pada akhirnya, kami akan bangga atas apa yang kami lakukan. Saya tahu fans menyukai apa yang mereka lihat dan itu menjadi hal terpenting bagi kami,” paparnya.
Madridistas tak bisa dilepaskan dari perjalanan Madrid di musim ini dan Ronaldo secara jujur pentingnya suporter bagi dirinya dan tim dengan mengatakan,“Saya merasa memiliki koneksi yang hebat dengan fans, kami bermain dengan baik dan momen bagus selalu digambarkan dari apa yang penonton berikan pada kami.”
Di Brasil, Schumi Target Enam Besar
Sana Sini News - Michael Schumacher menargetkan finis enam besar pada seri penutup Formula One (F1) di Brasil, pekan depan. Suksesnya menjadi juara di Sirkuit Interlagos ketika masih bersama Benetton dan Ferrari membuat Schumi kian percaya diri.
“Balapan terakhir musim ini sangat cepat dan saya sangat menanti akhir pekan di Brasil,” kata pemegang juara dunia tujuh kali.
“Saya selalu merasakan atmosfer bagus di trek Interlagos dan itu merupakan salah satu arena tradisional di F1,” lanjut Schumi, yang terakhir kali juara di Brasil pada 2002 lalu.
Melihat sejarah bagus yang dialaminya sebelum pensiun, Schumi yakin bisa mewujudkan target finis enam besar pada balapan 27 November mendatang. Apalagi, dalam beberapa seri terakhir, penampilannya bersama Mercedes GP mengalami peningkatan.
“Kami menikmati beberapa hasil bagus berupa finis enam besar pada beberapa balapan terakhir dan saya senang untuk melanjutkan tren itu serta membawa hasil positif di akhir musim,” ungkap pembalap asal Jerman ini.
“Tim bekerja sangat keras untuk meningkatkan performa kami dengan mobil yang tersedia,” pungkasnya, seperti dikutip Autosport, Sabtu (19/11/2011).
Voli Pantai Putri Berkalung Medali Perak
Sana Sini News - Tim bola voli putri Indonesia gagal menyabet emas setelah takluk di tangan Thailand dengan skor 2-0. Pasangan bola voli Indonesia, Ayu Cahyaningsiam/Dita Juliana harus menyerah di tangan Kamoltip Kulna/Varapatsorn Radarong.
Duet Indonesia itu harus mengakui keunggulan pasangan Thailand dengan skor 2-0. Di set pertama, Ayu/Dita yang sempat tertinggal lebih dulu harus puas Menutup pertandingan di set pertama dengan skor 22-20.
Di babak selanjutnya, pasangan Indonesia itu tidak bisa mengejar ketinggalan di angka 15-21
"Kami bersyukur bisa mendapat medali dan melangkah ke final karena target kami hanya meraih medali. Sukses ini melebihi harapan kami," kata Ayu selepas laga.
Ayu pun sedikit menyesali keputusan wasit asal Thailand yang memberi fault kepada mereka karena Ayu/Dita tidak mengerti bahasa mereka."Tapi kami tidak apa-apa ini memang rezeki kami bisa," sambung Ayu.
"Kami sudah berusaha memberikan yang terbaik. Pertahanan mereka sangat baik,"tukas Ayu mengomentari kekuatan pasangan Thailand.
Penutupan SEA Games, Lima Layar Besar Disiapkan
Sana Sini News - Panitia penyelenggara, Inasoc mengaku akan memberikan paket penyelenggaraan yang lebih baik pada upacara penutupan SEA Games ke-26, Selasa (22/11/2011). Salah satu faktor yang jadi perhatian utama adalah penyediaan layar raksasa (giant screen).
Seperti diketahui, pada upacara pembukaan yang digelar di Stadion utama Gelora Jakabaring, 11 November lalu, panitia dianggap gagal menyelenggarakannya dengan sukses. Ini tak lepas dari kekecewaan masyarakat yang tidak bisa masuk ke stadion untuk menyaksikan "spektakulernya" acara tersebut.
Kala itu, ratusan masyarakat Palembang kecewa karena tidak bisa masuk ke dalam stadion karena mereka tidak memiliki tiket. Alhasil, kericuhan pun sempat terjadi di depan gerbang masuk Jakabaring Sports Complex.
Tak hanya warga, wartawan dari Jakarta dan Palembang pun mengaku kecewa karena tidak semuanya bisa masuk dalam stadion. Panitia hanya memberikan batasan jumlah wartawan untuk meliput ke dalam stadion.
Nah, berkaca pada kejadian tersebut, Inasoc berjanji akan memberikan paket yang lebih baik pada acara penutupan. Untuk mengakomodir masyarakat yang tidak bisa masuk ke dalam stadion, panitia akan menyediakan lima layar besar (big screen) yang akan ditempatkan di luar area Jakabaring.
"Akan ada lima giant screen di luar untuk mengakomodir masyarakat yang tidak bisa masuk, sehingga mereka bisa menyaksikan dari luar," tutur Indra Yudhistira Ramadhan selaku Deputi Upacara dan Kegiatan Budaya Inasoc.
Permasalahan lain yang terjadi pada upacara pembukaan adalah cuaca yang tidak menentu di Palembang. Diketahui, hujan sempat turun di tengah acara atau pada saat defile kontingen, pidato Menpora dan ketua KONI/KOI, serta prosesi penyalaan obor yang dilakukan oleh Susi Susanti.
Menyikapi hal ini, pihak panitia mengaku akan mengantisipasinya dengan menambah pawang hujan. "Kami akan menambah dua pawang hujan (total 3), dan salah satunya dari luar Palembang. Mudan-mudahan merekan bisa berkolaborasi agar upacara penutupan tidak hujan," sambungnya.
Untuk permasalahan tiket masuk untuk menyaksikan acara penutupan, Indra mengatakan bila harga tiket tidak jauh dari pembukaan. "Harga tiket berkisar Rp250 ribu hingga 1.5 juta," pungkasnya.
Urban Jazz Crossover Bikin Ira Swara Berdebar
Sana Sini News - Urban Jazz Crossover ternyata membawa membawa kenangan tersendiri untuk para musisi yang terlibat didalamnya. Seperti Kaka 'Slank' yang mengaku baru pertama kalinya tampil tanpa diiringi teman-temannya.
"Saya ngelewatin proses menyanyi ini seru. Disini juga ada pemaksaan untuk wardrobe, hahaha. Saya enjoy dan enggak berasa ini show yang panjang. Saya jarang bernyanyi tanpa bandku. Makanya saya berusaha untuk hadir di setiap latihan. Saya pikir jazz berat ternyata seperti biasa saya nyanyiin blues," ungkap Kaka dalam jumpa pers usai konser Urban Jazz Crossover di Balai Kartini Expo, Jakarta, Jumat (18/11/2011) malam.
Bukan hanya Kaka, Ira Swara yang basicnya seorang penyanyi dangdut juga merasa telah mendapatkan pengalaman yang sangat berharga. Dia bersyukur sekaligus sedih karena Urban Jazz crossover harus berakhir.
"Ini pengalaman yang sangat berharga, awalnya beban ternyata banyak arahan dari mas Vicky lama-lama jadinya asyik, semakin banyak kota semakin santai. Terimakasih sudah melibatkan saya disini. Sebenarnya mendebarkan buat saya, tapi saya bersyukur tapi sayangnya ini kota kelima ya dan terakhir," papar Ira.
Selain itu, penyanyi jazz Syaharani juga mengucapkan banyak terimakasih kepada semua yang telah mendukung acara ini. Dia mengaku biasa sangat sensitif jika manggung dalam rangkaian acara, namun kali ini Syaharani mengatakan sangat senang karena orang-orang yang terlibat didalamnya begitu menyenangkan.
"Ini adalah konser yang ritme kerjanya sangat menyenangkan. Saya orangnya paling sensitif jadi kalau ada apa saya cepat bete, tapi ini benar-benar menyenangkan. Kalau mengenai hari ini sangat berbeda dengan kota lain. Saya bisa menyanyi jauh lebih bebas hari ini, It's really cool," jelas Syaharani.
Project Pop Bingung Jadi Tamu Konser Kahitna
Sana Sini News - Grup pop yang penampilannya selalu mengundang tawa, Project Pop, hadir di pergelaran konser Kahitna di Sasana Budaya Ganesa, Bandung pada 16 Desember nanti.
Mengusung tema Cerita Cinta 25 Tahun Kahitna Part 2, Project Pop siap melantunkan lima lagu milik Kahitna, diantaranya Cinta Sendiri, Cinta Sudah Lewat, Setahun Kemarin, dan Sampai Nanti.
"Keluarga nanti pasti diajak, apalagi Dharma Wanipop (istri-istri personel Project Pop) mereka ingin nonton. Mereka mau nyanyi bareng dan menikmati dari bangku penonton," tutur Tika Pangabean, saat jumpa pers di Jakarta, belum lama ini.
Jadi pembuka konser salah satu band legendaris, Project Pop mengaku belum tahu kenapa sampai diajak oleh Yovie Widianto cs.
"Awal mulanya dari sana (Kahitna), kalau kita sih masih tanda tanya kenapa kita diajak ya," kata Udjo terheran
Tasya Prihatin Lagu Anak-Anak Jarang Diputar
Sana Sini News - Minimnya lagu anak-anak yang diputar membuat Tasya merasa prihatin.
"Keprihatinan kita sama lagu anak-anak yang rindu akan lagu anak-anak. Seharusnya anak-anak nyanyi lagu anak-anak," kata Tasya saat dijumpai di kawasan Ampera Raya, Jakarta Selatan, Jumat (18/11/2011) malam.
Mantan penyanyi cilik itu melihat, kebanyakan anak-anak jaman sekarang lebih suka dengan lagu orang dewasa. Tapi Tasya berharap kedepannya harus ada regenerasi penyanyi cilik.
"Yang anak-anak tahu lagunya orang dewasa, mungkin karena sudah jarang banget penyanyi cilik, jarang banget dan aku berharap ada regenerasi penyanyi cilik. Terus ada medianya juga," harapnya.
Menurutnya, jika banyak program lagu untuk anak-anak ditayangkan, maka semakin banyak ibu-ibu yang dapat meluangkan waktu untuk anak-anaknya.
"Kalau di televisi banyak lagu anak-anak, banyak program untuk anak-anak. Mungkin orangtua lebih banyak waktu untuk anak-anak. Sekarang macet, sibuk jadinya semakin sedikit," tandasnya.
Urban Jazz Crossover 2011 Penuh Kejutan
Sana Sini News - Ajang Urban Jazz Crossover 2011 ditutup dengan penampilan apik para musisi lintas genre seperti Once, Syaharani, David 'Naif', Ira Swara, Kaka 'Slank', Krisyanto 'Jamrud' di Balai Kartini Expo.
Acara yang digelar Jumat (18/11/2011) malam itu dibuka dengan penampilan Syaharani yang begitu berkilau mengenakan gaun terusan berwarna emas. Dengan semangatnya Syaharani melantunkan Elevation milik U2 yang sudah diaransemen ulang menjadi lebih ngebeat namun tetap ada unsur jazznya.
Penonton yang jumlahnya sekira 1000 orang ini terlihat duduk-duduk santai di depan panggung sambil menyaksikan penampilan selanjutnya dari Raisa yang membawakan Sweet Disposition dari The Temper Trap. Situasi venue sedikit memanas dengan kehadiran Firman 'Idol' yang menyanyikan Sedang Ingin Bercinta. Dia pun meminta penonton yang duduk untuk berdiri, namun hanya beberapa saja yang menurutinya.
Kemudian David 'Naif' muncul dengan tiba-tiba dan langsung membawakan lagu medley Nothing on You milik Bruno Mars, Must Beautiful Girl In The World Prince dan Beautiful One milik Suede. Agak sedikit aneh memang melihat David membawakan lagu-lagu tersebut namun kehadirannya cukup memanaskan suasana.
"Are you still there everybody? Kasihan dong yang berdiri yang belakang enggak kelihatan. Ayo makanya maju semuanya biar yang lady-lady keliatan cantiknya. Ayo lady-lady," ujar David dalam konser Urban Jazz Crossover di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (18/11/2011) malam yang akhirnya dituruti penonton dan semua langsung berdiri.
David pun langsung menyanyikan Lady milik Modjo. Usai menyanyikan lagu tersebut, vokalis Naif ini langsung memanggil Ira Swara untuk bernyanyi.
Ajang ini memang menampilan musisi yang berbeda genre musik. Disini mereka ditantang untuk menyanyikan lagu yang sangat berbeda dengan musik yang biasa dibawakannya dan hasilnya rata-rata sangat luar biasa. Seperti Ira Swara yang dikenal sebagai penyanyi dangdut, malam itu dia membawakan Cinta Satu Malam milik Melinda dan Don't Cha milik The Pussy Cat Doll yang dibuat berirama jazz. Hasilnya Ira mendapat sambutan yang sangat luar biasa dari penonton malam itu. Ira juga membawakan lagu Linkin Park yang berjudul In The End, namun kali ini lagu tersebut dinyanyikan ala sinden.
Dalam ajang ini juga menampilkan kolaborasi yang unik antara Firman dan Ras Muhammad. Mereka menyanyikan Everythings Gonna Be Alright yang dinyanyikan selang-seling antara reggae dan jazz. Krisyanto 'Jamrud' pun kemudian hadir antaranya dan membawakan Bebas milik Iwa K.
Once pun muncul secara tiba-tiba saat mapping video dimainkan, dengan suara khasnya yang tinggi, dia menyanyikan Bicycle Race milik Queen dan dilanjutkan dengan Aku Disini Untukmu.
"Sudah cukup jazz belum? Hahaha enggak apa-apa enggak penting buat saya, yang penting kita have fun," seloroh Once.
Kemudian terjadi kolaborasi yang sangat apik lagi seperti The Three Musketeers yakni Firman, Krisyanto dan Once yang menyanyikan All For One bagaikan Bryan Adam, Sting dan Rod Steward.
Sama seperti pertunjukkan pada umumnya, Urban Jazz Crossover juga menyajikan pertunjukkan spesial dan surprise yakni dengan kehadiran Kaka 'Slank'. Kehadirannya diatas panggung langsung membuat penonton merapat ke depan. Lagu Terlalu Manis pun dibawakan dan paduan suara panjang langsung tercipta.
"Orang yang bisa menikmati acara ini adalah orang-orang yang pintar, terimakasih buat teman-teman yang tadi nyanyi dibelakang panggung yang bajunya cantik-cantik. Pengen dengar suara kalian tapi enggak perlu teriak-teriak ya," sapa Kaka.
Dan sebagai penutupnya, vokalis Slank ini membawakan Satisfaction milik Rolling Stones diikuti oleh keseluruhan pengisi acara. Penutupan Urban Jazz Crossover yang berlansung malam tadi begitu membekas baik dihati para penonton maupun musisi yang terlibat. Sayangnya daftar lagu yang dibawakan oleh mereka tidak berbeda jauh dengan beberapa kota yang juga dikunjungi oleh Urban Jazz Crossover sebelumnya.
Sistem Komputer Janjikan Terobosan Kanker
Sana Sini News - Ada sebuah sistem komputer yang bisa membaca tulisan ilmiah, mirip dengan janji terobosan manusia dalam penelitian kanker. Hal tersebut disampaikan oleh ilmuwan Cambridge.
Dilansir Telegraph, Sabtu (19/11/2011), sistem ini disebut CRAB, yang mampu menjaring jutaan 'peer review' artikel untuk menunjukkan penyebab tumor. Selain itu, juga ditemukan alasan potensial mengapa beberapa bahan kimia menyebabkan kanker pankreas hanya pada pria.
CRAB merupakan implementasi terbaru dari bentuk cepat, muncul dari kecerdasan buatan yang disebut pengolahan alami dan juga digunakan dalam perangkat lunak Siri pada iPhone 4S. Hal ini memungkinkan komputer untuk membaca teks dan memperoleh artinya, meskipun kompleks dan ambigu, seperti manusia.
Sistem itu, akan digunakan pertama kali untuk menilai risiko bahan kimia baru, yang bisa menyebabkan kanker.
"Tahap pertama dari setiap penilaian risiko adalah kajian literatur. Ini merupakan hambatan utama," ujar Dr Anna Korhonen, dari University of Cambridge, yang memimpin pengembangan CRAB.
Dia juga mengatakan, "Mungkin ada puluhan ribu artikel untuk kimia tunggal. Dilakukan secara manual, itu mahal dan karena meningkatkan jumlah publikasi, sehingga menjadi terlalu sulit untuk mengelolanya."
Menurut Korhonen, meskipun masih dalam pengembangan, sistem ini bisa digunakan untuk membuat koneksi menjadi sulit untuk ditemukan.
CRAB dibuat untuk peneliti online melalui antarmuka web, dan diharapkan teknologi ini dapat disesuaikan dengan bidang ilmu yang lain.
Popular Posts
-
Sana Sini News - Siapapun yang melihat dijamin langsung seger deh, coba aja dilihat dan di pelototin ...
-
Sana Sini News - Dari yang terlihat biasa aja, sampai yang membuat liur anda keluar :p
-
Sana Sini News - Foto Artis Hot Kiki Amalia on FHM Magazine Full Name: Kiki Amalia Nick Name: Kiki Nationality: Indonesia Place / Date o...
Recent Stories
Connect with Facebook
Sponsors
Sponsors
Sponsors
Sponsors
Blog Archives
-
▼
2011
(732)
-
►
Desember
(143)
- Des 29 (10)
- Des 25 (3)
- Des 23 (3)
- Des 22 (4)
- Des 21 (2)
- Des 19 (2)
- Des 18 (17)
- Des 17 (1)
- Des 16 (6)
- Des 15 (9)
- Des 12 (9)
- Des 10 (19)
- Des 09 (3)
- Des 08 (3)
- Des 05 (30)
- Des 04 (9)
- Des 03 (3)
- Des 02 (2)
- Des 01 (8)
-
▼
November
(583)
- Nov 30 (11)
- Nov 28 (5)
- Nov 26 (6)
- Nov 25 (19)
- Nov 24 (35)
- Nov 23 (20)
- Nov 22 (23)
- Nov 21 (21)
- Nov 20 (16)
- Nov 19 (51)
- Nov 18 (56)
- Nov 17 (50)
- Nov 16 (3)
- Nov 15 (39)
- Nov 14 (42)
- Nov 13 (32)
- Nov 12 (36)
- Nov 11 (14)
- Nov 10 (31)
- Nov 09 (21)
- Nov 08 (11)
- Nov 07 (23)
- Nov 06 (14)
- Nov 05 (4)
-
►
Desember
(143)
Sponsor
Tag Cloud
Aktual
(4)
Asia
(26)
Asia Tenggara
(27)
Auto
(32)
Auto Mobil
(14)
Auto Modif
(5)
Auto Motor
(8)
Auto Trik
(5)
Basket
(11)
Bola
(221)
Bola Dunia
(22)
Bulu Tangkis
(10)
Celebrity
(52)
Champions
(47)
Chit Chat
(10)
Dunia
(20)
Euro 2012
(9)
F1
(12)
Family
(10)
Film
(19)
Fit and Beauty
(10)
Fresh Album
(4)
Gadget
(11)
Galeri
(122)
Game
(9)
Gol
(2)
Hardware
(10)
Hot Gossip
(21)
Indonesia
(24)
Inggris
(44)
Internasional
(146)
Internet
(12)
Italia
(28)
Jagad Unik
(44)
Jerman
(4)
K-Pop
(3)
Legend
(2)
Lifestyle
(43)
Liga Lain
(19)
Lust and Love
(10)
MotoGP
(8)
Music
(33)
New Artis
(2)
New Comer
(6)
On Stage
(20)
Review
(5)
Science
(10)
SEA Games
(15)
Seks
(183)
Sistar
(3)
Software
(10)
Spanyol
(23)
Sport
(67)
Techno
(76)
Telco
(9)
Tenis
(5)
Timur Tengah
(26)
Tinju
(6)
Tips Seks
(54)
Trend and Fashion
(13)
Videosexy
(7)